"Iya memang logatnya orang Sumatera," sahut Lala.
Nagita Slavina mengaku juga pernah mengingatkan Lala agar nada suaranya tidak terkesan marah-marah.
"Kadang-kadang saya juga ngasih tahu kamu kan 'La kamu tu kalau ngomong jangan gitu'.
Apa lagi kan dia suka berantem sama Rafathar. 'Mbak Lala suka marah-marahin aa'. Oh berani-beraninya ya marahin selain mama papanya. Paling aku biasanya suka marahin Lala.
Tapi Lala bilang cuma ngingetin, tapi ngomongnya keras jadinya kayak marah-marah," papar Gigi.
Lala pun mengaku memang logat dari tempat asalnya cukup susah untuk dihilangkan.
"Karena emang orang Sumatera itu rata-rata logatnya gitu, kalau ngomong biasa aja Sumatera ketemu Sumatera kayak gelut, emang keras kalau ngomong. Tapi ya angel gitu," terang Lala.
Baca Juga: Demi Merawat Hewan Peliharaan yang Cerdas, Wulan Guritno Perlakukan Kucing Layaknya Manusia
Memaklumi kekurangan karyawannya, Nagita Slavina memahami sifat pengasuh Rafathar.
Kendati begitu, Gigi mengaku bila dirinya memang dekat dengan Mbak Lala.(*)